Tentu kalian pernah mempertanyakan komunikasi luar angkasa kan? Laser communication adalah salah satu metode komunikasi yang menggunakan media cahaya yakni sinar laser. Laser communication diaplikasikan untuk komunikasi luar angkasa. Penasaran kan, berikut akan fakta menarik komunikasi luar angkasa, yakni Laser Communication Relay Demonstration. Agar tak penasaran, simak terus ya!
1. Sebagai Tonggak Sejarah Teknologi Luar Angkasa
Laser communication dikenal sebagai komunikasi optik atau ruang bebas. Menggunakan sinar laser yang telah dimodulasi untuk mengirim maupun menerima informasi antara dua titik. Sinar laser memiliki panjang gelombang yang jauh lebih pendek dibandingkan gelombang radio.
Hal ini menyebabkan lebih banyak informasi yang dapat dikirimkan per detik. Dilansir dari NASA, Laser Communication Relay Demonstration merupakan sistem laser dua arah pertama yang telah menyelesaikan eksperimen pertama pada 28 Juni 2023.
Hal ini adalah salah satu fakta menarik Laser Communication Relay Demonstration yang merupakan tonggak sejarah bagi teknologi sehingga dapat menjadi acuan untuk kemajuan masa depan manusia terutama dalam pengiriman dan penerimaan data luar angkasa.
2. Rentang Gelombang Frekuensi yang Sangat Tinggi
Laser Communication Relay Demonstration menggunakan cahaya inframerah yang tak terlihat oleh mata untuk mengirim dan menerima sinyal yang biasa digunakan pada pesawat luar angkasa. Sinar laser memiliki panjang gelombang yang jauh lebih pendek memungkinkan untuk mendapatkan data yang lebih banyak.
Laser Communication Relay Demonstration dapat mengirim dan menerima data 10-100 kali lebih banyak dibandingkan gelombang radio ke dalam satu transmisi. Dengan sistem dan metode menggunakan gelombang frekuensi radio membutuhkan waktu sekitar sembilan minggu untuk mengirimkan data dan peta lengkap Mars ke bumi.
Sedangkan dengan sistem dan metode Laser Communication Relay Demonstration hanya membutuhkan waktu sekitar sembilan hari untuk mengirimkan peta dan data yang lengkap. Itu artinya akan lebih banyak data penemuan yang dapat ditampung. Laser Communication Relay Demonstration akan mampu melakukan downlink data melalui sinyal optik dengan kecepatan 1,2 Gigabit per detik.
3. Interferensi Sinyal Komunikasi Luar Angkasa Lebih Sedikit
Terminal komunikasi laser di ruang angkasa, menggunakan lebar gelombang sinar yang lebih sempit dibandingkan sistem frekuensi radio, sehingga interferensi sinyal lebih sedikit. Selain itu Laser Communication Relay Demonstration juga meningkatkan keamanan secara drastis.
Dengan syarat, laser dari teleskop komunikasi yang berada di luar angkasa harus mengarah tepat ke stasiun yang berada di bumi. Sedikit saja penyimpangan, maka akan meleset sepenuhnya. Ini telah ditanggulani oleh insinyur komunikasi laser dari NASA dengan memastikan ketepatan koordinat antar satelit sehingga pengiriman maupun penerimaan optimal.
Itu adalah fakta menarik komunikasi luar angkasa, Laser Communication Relay Demonstration. Cukup menarik kan? Komunikasi yang bisa melintasi luar angkasa dan dapat menjadi acuan untuk kehidupan manusia di masa depan. Yuk baca artikel menarik lainnya di sini.